Cimahi Pacu Proyek Strategis 2026: Underpass Pussenarmed, Labkesmas, hingga Sekolah Baru

CIMAHI – Pemerintah Kota (Pemkot) Cimahi menegaskan komitmennya untuk mempercepat pembangunan sejumlah proyek strategis pada tahun 2026. Setelah menutup tahun 2025 dengan peresmian berbagai infrastruktur penting, Wali Kota Cimahi Ngatiyana menyatakan agenda pembangunan tahun depan akan lebih agresif dan terfokus pada sektor kesehatan, pendidikan, pengendalian banjir, serta transportasi.

Salah satu proyek yang segera diresmikan adalah Laboratorium Kesehatan Masyarakat (Labkesmas) yang berlokasi di Jalan Sukimun. Fasilitas ini diharapkan mampu memperkuat layanan kesehatan dan menunjang kebutuhan pemeriksaan kesehatan masyarakat Cimahi.

Bacaan Lainnya

“Masih ada satu lagi yang akan kita resmikan, yaitu Labkesmas di Jalan Sukimun. Pembangunannya cukup besar dan manfaatnya sangat dirasakan oleh masyarakat,” ujar Ngatiyana usai peresmian Proyek Strategis Kota Cimahi 2025, Rabu, 31 Desember 2025.

Di sektor transportasi, Pemkot Cimahi menargetkan pembangunan underpass di depan Pussenarmed dengan panjang sekitar 600 meter. Proyek tersebut diproyeksikan menjadi solusi jangka panjang untuk mengatasi kemacetan di salah satu titik lalu lintas terpadat di Kota Cimahi.

Ngatiyana menjelaskan, berbagai tahapan persiapan telah dilakukan, termasuk koordinasi dengan TNI, Pemerintah Provinsi Jawa Barat, dan Kodam. Saat ini, pemerintah masih menunggu penyelesaian proses perizinan dari sejumlah kementerian terkait.

“Rapat koordinasi sudah kita lakukan. Tinggal pelaksanaan. Mudah-mudahan pada triwulan II tahun 2026 sudah bisa mulai,” tegasnya.

Selain itu, penanganan banjir juga menjadi prioritas utama. Pemkot Cimahi akan melakukan perbaikan dan pendalaman drainase di sejumlah wilayah rawan genangan untuk mencegah banjir yang kerap berulang.

“Kita fokus mengatasi banjir. Drainase yang bermasalah akan kita perbaiki secara serentak agar kejadian banjir tidak terus terulang,” ujarnya.

Penataan kota juga masuk dalam agenda pembangunan, termasuk perbaikan trotoar dan jalur pedestrian agar lebih aman dan nyaman bagi pejalan kaki. Bahkan, Pemkot Cimahi berencana mempercantik underpass depan RS Dustira melalui mural yang melibatkan seniman lokal.

“Itu akan kita lukis supaya lebih indah. Seniman Cimahi kita libatkan, dan sudah kita sayembarakan,” katanya.

Di bidang pendidikan, Pemkot Cimahi menargetkan pembangunan SMP Negeri 14 dan SMP Negeri 15 pada tahun 2026 untuk mengatasi keterbatasan daya tampung sekolah negeri. Sementara di sektor kesehatan, pembangunan Puskesmas Melong Tengah juga masuk dalam daftar proyek prioritas.

“Semua ini kita lakukan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat. Masih banyak pekerjaan ke depan, dan mudah-mudahan seluruh perencanaan serta pelaksanaan berjalan lancar demi kemajuan Kota Cimahi,” pungkas Ngatiyana.

Rangkaian proyek tersebut menegaskan arah pembangunan Kota Cimahi yang tidak hanya berfokus pada infrastruktur, tetapi juga pada peningkatan kualitas layanan publik dan kualitas hidup masyarakat. (*)

Pos terkait