Longsor Cimapag, Akses Jalan Bagbagan–Kiaradua Tetap Bisa Dilalui

SUKABUMI — Ruas Jalan Nasional Bagbagan–Kiaradua yang terdampak longsor di Kampung Cimapag, Desa Loji, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, hingga Jumat (16/1/2026) masih dapat dilalui kendaraan roda dua maupun roda empat.

Petugas PU sekaligus Penilik Jalan Nasional Bagbagan–Jampangkulon, Deni Wahid Laksmana, mengatakan akses jalan belum diberlakukan penutupan total. Kendaraan masih bisa melintas dengan tetap memperhatikan kondisi di lapangan.

Bacaan Lainnya

“Kondisi longsor di Cimapag saat ini masih bisa dilewati kendaraan roda dua dan roda empat,” ujar Deni.

Saat ini petugas masih melakukan pembersihan material longsor yang menutup sebagian badan jalan. Ia mengingatkan potensi longsor susulan masih bisa terjadi, terutama apabila intensitas hujan kembali meningkat.

Pihaknya bersama instansi terkait terus melakukan pemantauan di lapangan untuk memastikan keselamatan pengguna jalan. Jika kondisi dinilai membahayakan, tidak menutup kemungkinan akses jalan akan ditutup sementara demi mencegah risiko kecelakaan.

Masyarakat diimbau untuk selalu mengikuti arahan petugas di lapangan serta memantau informasi terkini sebelum melintas di ruas Jalan Bagbagan–Kiaradua.

Pos terkait