PERSIB vs PSBS Biak di GBLA, Bobotoh Diimbau Waspada Tiket Palsu

Bandung – PERSIB Bandung akan menjamu PSBS Biak pada pertandingan pekan ke-18 Super League 2025/26 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Minggu, 25 Januari 2026, pukul 19.00 WIB. Laga ini diprediksi berlangsung sengit karena kedua tim sama-sama mengusung misi penting.

PERSIB membidik kemenangan untuk menjaga peluang merebut puncak klasemen dari Borneo FC. Sementara PSBS Biak datang ke Bandung dengan target mengamankan poin demi menjauh dari ancaman zona degradasi. Antusiasme Bobotoh pun dipastikan tinggi memadati stadion kebanggaan Jawa Barat tersebut.

Bacaan Lainnya

Untuk memastikan pertandingan berjalan aman, nyaman, dan tertib, PERSIB mengimbau Bobotoh yang hadir langsung ke GBLA agar memahami denah stadion serta alur pergerakan penonton sejak awal.

Stadion GBLA memiliki dua gerbang utama penghubung antara Ring 3 dan Ring 1, yakni Gerbang Biru di sisi utara dan Gerbang Merah di sisi selatan. Bobotoh diminta menyesuaikan akses masuk dan keluar sesuai arahan petugas di lapangan guna menghindari kepadatan.

Area penonton berada di Ring 2 dan Ring 1 yang terdiri dari Lantai Dasar hingga Lantai 3. Dari Lantai Dasar, penonton akan diarahkan menuju tribun Lantai 1, termasuk tribun reguler, VIP, dan VVIP, serta ke Lantai 2 dan 3 sesuai kategori tiket yang dimiliki.

Terdapat 24 gate menuju tribun, mulai dari Gate A (VIP Barat Selatan) hingga Gate X (VIP Barat Utara). Bobotoh wajib masuk melalui gate yang tertera pada tiket atau gelang penanda agar tidak terjadi penumpukan maupun salah jalur.

Sebagai langkah antisipasi keadaan darurat, GBLA dilengkapi enam titik kumpul yang berada di area Ring 3. Titik ini digunakan apabila terjadi kondisi seperti kebakaran, bencana alam, atau situasi darurat lainnya. Bobotoh diimbau mengenali jalur evakuasi terdekat dari tribun masing-masing.

Untuk parkir, kendaraan roda dua dan roda empat dapat memanfaatkan area di sekitar Gerbang Biru dan Gerbang Merah. Sementara parkir khusus tamu VVIP disediakan di area utara stadion.

PERSIB juga mengingatkan Bobotoh agar waspada terhadap peredaran tiket palsu. Tiket resmi pertandingan kandang PERSIB hanya dijual melalui PERSIB App. E-ticket wajib ditukarkan terlebih dahulu dengan gelang penanda sebelum memasuki area stadion.

Dengan datang lebih awal, memahami denah GBLA, serta mematuhi arahan petugas, Bobotoh diharapkan dapat bersama-sama menciptakan atmosfer pertandingan yang aman, tertib, dan penuh dukungan positif untuk Maung Bandung.

Pos terkait