Kepala DPPKB Kabupaten Sukabumi Hadiri Penutupan Retreat dan Jambore Bangga Kencana Se-jawa Barat

SUKABUMIKU.ID – Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPPKB) Kabupaten Sukabumi menghadiri acara penutupan Retreat & Jambore Bangga Kencana se-Jawa Barat yang digelar di eMTe Highland Resort, Ciwidey, Kabupaten Bandung. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Kemendukbangga Provinsi Jawa Barat dan diikuti oleh para Penyuluh Lapangan Keluarga Berencana (PLKB) dari seluruh kabupaten/kota di wilayah Jawa Barat.

Acara tersebut menjadi ajang silaturahmi sekaligus sarana konsolidasi serta penguatan kapasitas para PLKB dalam mendukung pelaksanaan Program Bangga Kencana dan agenda Quick Wins.

Menteri Kemendukbangga turut hadir dalam penutupan acara dan menyampaikan arahan serta apresiasi atas dedikasi para penyuluh yang dinilai sebagai ujung tombak pelaksanaan program pembangunan keluarga, kependudukan, dan keluarga berencana di tingkat lapangan.

Baca Juga: Aksi Bersih-Bersih Pantai Ujunggenteng, Ratusan Relawan Turun Tangan Jaga Kelestarian Alam

Dalam sambutannya, Kepala DPPKB Kabupaten Sukabumi menegaskan komitmennya untuk terus memperkuat sinergi lintas sektor, serta mendorong peningkatan kinerja dan inovasi guna mewujudkan keluarga berkualitas di Kabupaten Sukabumi.

“Kami akan terus memperkuat kolaborasi dengan berbagai pihak, demi mendukung terwujudnya keluarga yang sehat, mandiri, dan sejahtera,” ungkapnya. (Ndiw)

The post Kepala DPPKB Kabupaten Sukabumi Hadiri Penutupan Retreat dan Jambore Bangga Kencana Se-jawa Barat first appeared on Sukabumi Ku.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *