SUKABUMI – Kebakaran hebat melanda sebuah bangunan pengolahan kayu atau gesekan kayu di Kampung Lio, Desa Tegallega, Kecamatan Lengkong, Kabupaten Sukabumi, Jumat (25/7/2025) malam. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun kerugian materi diperkirakan mencapai Rp120 juta.
Kapolsek Lengkong, AKP Bayu Sunarti Agustina, S.E, membenarkan insiden kebakaran tersebut. Menurutnya, peristiwa terjadi sekitar pukul 19.00 WIB saat warga melihat kobaran api membesar dari bangunan pengolahan kayu milik warga bernama Rodin, usia 60 tahun, warga Kampung Cikadu, Desa Tegallega.
“Awalnya, sekitar pukul 16.30 WIB, para pekerja baru selesai memotong kayu. Salah satu saksi melihat ada percikan api yang berasal dari knalpot mesin pemotong kayu, yang jatuh ke tumpukan serbuk kayu. Mereka sempat membersihkan dan membuang serbuk yang terbakar ke luar bangunan,” terang Kapolsek Lengkong, Sabtu (26/7/2025).
Namun, dua jam berselang, api kembali terlihat membesar dari lokasi. Warga sekitar yang menyadari kejadian tersebut langsung berusaha memadamkan api dengan peralatan seadanya.
“Satu unit pemadam kebakaran dari Cikembar dan kendaraan pemadam dari pihak perkebunan diterjunkan ke lokasi. Api akhirnya berhasil dipadamkan sekitar pukul 21.00 WIB,” tambahnya.
Petugas gabungan dari Polsek Lengkong, Koramil, Kecamatan, P2BK Lengkong, Pemerintah Desa Tegallega, serta warga masyarakat, turut bergotong royong membantu proses pemadaman.
Bangunan yang terbakar berukuran sekitar 9 x 12 meter persegi dan sebagian besar terbuat dari bahan kayu, sehingga api cepat menjalar dan melalap seisi bangunan.
Baca Juga: Prakiraan Cuaca Kota Sukabumi Hari Ini: Sejuk dan Berawan di Tujuh Kecamatan
Kapolsek menyebutkan bahwa penyebab kebakaran sementara diduga akibat percikan api dari knalpot mesin pemotong kayu yang mengenai serbuk sisa potongan, yang tidak sepenuhnya dibersihkan.
“Kami sudah melakukan olah TKP, meminta keterangan saksi, dan melaporkan hasilnya ke pimpinan. Kami juga mengimbau masyarakat agar selalu berhati-hati dan tidak meninggalkan potensi sumber api tanpa pengawasan,” pungkas AKP Bayu.
Saat ini situasi di lokasi telah kondusif dan tidak ditemukan indikasi adanya tindakan pidana. (Ndiw)
The post Kebakaran Hanguskan Bangunan Pengolahan Kayu di Lengkong, Kerugian Capai Rp120 Juta first appeared on Sukabumi Ku.