Dapat Aduan Warga, Polisi Sukabumi Kota Bergerak Cepat Evakuasi Ibu Hamil

SUKABUMI – Jajaran Polres Sukabumi Kota mengevakuasi seorang perempuan tuna wisma yang tengah hamil tua dan hendak melahirkan ke RSUD R. Syamsudin, S.H., Minggu (9/11/2025) sekitar pukul 18.00 WIB.

Peristiwa tersebut bermula ketika Tim Patroli Pamapta Polres Sukabumi Kota menerima laporan warga mengenai seorang ibu hamil yang mengalami kontraksi tanpa pendamping di kawasan Lapang Merdeka, Kota Sukabumi.

Bacaan Lainnya

Perempuan tersebut diketahui bernama Febri (26 tahun), seorang tuna wisma yang sehari-hari kerap berada di sekitar Alun-Alun Kota Sukabumi dan terkadang tidur di area masjid. Saat ditemukan, kondisinya tampak lemah dan memerlukan penanganan segera.

Baca Juga: Bayar Keamanan tapi Tak Aman, Pedagang Pasar Palabuhanratu Diteror Maling hingga Rugi Puluhan Juta

Menindaklanjuti laporan tersebut, Pamapta 1 yang dipimpin Ipda Wawan Hermawan bersama personel SPKT dan piket fungsi langsung menuju lokasi. Setelah memberikan penanganan awal, petugas mengevakuasi Febri ke RSUD R. Syamsudin, S.H. untuk mendapatkan pertolongan medis.

“Begitu menerima informasi dari warga, anggota langsung bergerak ke lokasi. Kondisi ibu tersebut sudah menunjukkan tanda-tanda akan melahirkan sehingga harus segera kami bawa ke rumah sakit,” ujar Ipda Wawan.

Baca Juga: Gelar Pahlawan Soeharto Disoroti Media Asing, Disebut Abaikan Catatan HAM

Kapolres Sukabumi Kota, AKBP Rita Suwadi, membenarkan adanya penanganan cepat yang dilakukan anggota di lapangan. Ia menegaskan bahwa kehadiran Polri tidak hanya dalam penegakan hukum, namun juga memberikan perlindungan dan pertolongan kepada masyarakat.

“Situasi darurat seperti ini memerlukan respons cepat. Kami berkomitmen untuk selalu hadir membantu masyarakat yang membutuhkan, termasuk memastikan keselamatan ibu dan anak. Penanganan cepat anggota di lapangan merupakan bentuk pelayanan humanis Polri,” ungkap AKBP Rita.

Aksi cepat anggota Polres Sukabumi Kota ini menjadi bukti respons sigap atas laporan masyarakat, terutama dalam kondisi yang menyangkut keselamatan jiwa. (Ky)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *