FKKS SMP dan BEM FKIP Universitas Siliwangi Gelar Aksi Unjuk Rasa Damai di DPRD Kota Tasikmalaya

TASIKMALAYA – Ratusan pelajar dan mahasiswa yang tergabung dalam Forum Komunikasi Kerja Sekolah (FKKS) SMP Swasta Kota Tasikmalaya serta Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Siliwangi menggelar aksi unjuk rasa dan audiensi di depan Gedung DPRD Kota Tasikmalaya, Rabu (16/7/2025).

Aksi ini merupakan bentuk penyampaian aspirasi para pelajar dan mahasiswa terkait sejumlah isu pendidikan dan lingkungan hidup yang dianggap belum mendapat perhatian serius dari pemerintah daerah.

Dalam orasinya, mereka menuntut peningkatan fasilitas pendidikan di sekolah swasta, pemerataan subsidi pendidikan, serta dukungan nyata terhadap gerakan lingkungan melalui kolaborasi dengan organisasi seperti Indonesia Green Movement.

BACA JUGA : Ada Titik Terang, Konser Ruang Bermusik Kantongi Dukungan Penuh Forkopimda, Masih Tunggu Izin Polda?

Aksi unjuk rasa yang digelar sejak pagi tersebut berlangsung damai dan tertib. Massa peserta membawa spanduk, poster, serta melakukan orasi secara bergantian sambil menunggu perwakilan DPRD Kota Tasikmalaya menerima delegasi audiensi. Seluruh rangkaian kegiatan dikawal oleh aparat keamanan dari Polres Tasikmalaya Kota.

Screenshot 20250716 123148 Instagram

Kapolres Tasikmalaya Kota, AKBP Moh. Faruk, S.H., S.I.K., M.Si., melalui Kabag Ops Kompol Cecep, menyampaikan bahwa pihak kepolisian menerjunkan sebanyak 115 personel gabungan dari jajaran Polres dan Polsek untuk memastikan kelancaran dan keamanan selama aksi berlangsung.

“Pengamanan ini merupakan bagian dari komitmen Polri dalam memberikan pelayanan dan perlindungan kepada masyarakat, serta memastikan kegiatan unjuk rasa berjalan sesuai dengan koridor hukum yang berlaku,” ujar Kompol Cecep saat memimpin apel kesiapan pengamanan di halaman Mapolres sebelum kegiatan dimulai.

Kompol Cecep juga mengapresiasi sikap kooperatif dari para peserta aksi yang telah menyampaikan aspirasi dengan tertib, serta sinergi yang terjalin antara aparat keamanan dan pihak penyelenggara.

Screenshot 20250716 123157 Instagram

Hingga siang hari, kegiatan berlangsung aman tanpa insiden berarti. Delegasi dari FKKS dan BEM FKIP diterima oleh anggota DPRD dalam ruang audiensi untuk menyampaikan tuntutan dan aspirasi mereka secara langsung. Hasil pertemuan ini direncanakan akan dibahas lebih lanjut dalam rapat komisi DPRD.

Aksi ini menjadi contoh penyampaian pendapat di muka umum yang dilakukan dengan damai dan penuh tanggung jawab, serta menunjukkan peran aktif generasi muda dalam pembangunan daerah melalui jalur demokrasi. (LS)

 

 

<p>The post FKKS SMP dan BEM FKIP Universitas Siliwangi Gelar Aksi Unjuk Rasa Damai di DPRD Kota Tasikmalaya first appeared on Tasikmalaya Ku.</p>

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *