Ujungberung Diguncang Puting Beliung, Pasar Rusak – Pohon Besar Tumbang di Depan Masjid Alun-alun

Bandung – Angin puting beliung menerjang kawasan Ujungberung, Selasa (4/11) siang. Sejumlah lapak dan bangunan di Pasar Ujungberung dilaporkan mengalami kerusakan. Material atap beterbangan, sementara pedagang panik menyelamatkan barang dagangan.

Bukan hanya itu, sebuah pohon besar juga tumbang tepat di area depan Masjid Alun-alun Ujungberung. Arus lalu lintas sempat tersendat karena batang pohon menutup sebagian badan jalan.

Bacaan Lainnya

Sejumlah warga mengaku hembusan angin kencang datang tiba-tiba.

“Tiba-tiba langsung kenceng pisan, atap pada keangkat. Toko langsung rame orang panik,” ujar salah seorang pedagang.

Petugas BPBD Kota Bandung masih melakukan pendataan dan pembersihan material pohon tumbang. Belum ada laporan korban jiwa. Namun warga diminta tetap waspada mengingat cuaca ekstrem masih berpotensi terjadi di Bandung dan sekitarnya.

Warga yang beraktivitas di luar ruangan terutama di kawasan pasar dan area publik diminta berhati-hati dan mencari tempat aman jika kondisi cuaca mulai berubah ekstrem.(cm)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *