TASIKMALAYA – Wakil Presiden Republik Indonesia Gibran Rakabuming Raka melakukan kunjungan ke RSUD dr Soekardjo Tasikmalaya, Selasa (20/1/2026), usai meninjau aktivitas perdagangan di Pasar Cikurubuk.
Setibanya di rumah sakit milik Pemerintah Kota Tasikmalaya tersebut, Gibran langsung menyusuri area pelayanan dan menyapa para pasien yang tengah mengantre. Kehadiran orang nomor dua di Indonesia itu sontak menarik perhatian warga dan keluarga pasien.
Suasana haru pun tak terelakkan. Mamay, warga Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Tasikmalaya, tampak meneteskan air mata saat berhasil bersalaman langsung dengan Wakil Presiden RI.
“Alhamdulillah, tiasa dipertemukan. Biasana mah ngan ningali ti kajauhan, ayeuna tiasa salaman langsung sareng Wakil Presiden RI,” ujar Mamay dengan suara bergetar saat diwawancari tasikmalayaku.id.
Mamay mengaku tidak menyangka bisa bertemu langsung dengan Gibran di tengah kunjungannya ke RSUD. Saat itu, ia tengah menjenguk pamannya yang sedang menjalani perawatan akibat sakit jantung.

“Hatur nuhun Gusti, kabeneran ayeuna keur ngalongok paman nu keur gering jantung,” sambungnya dengan mata berkaca-kaca.
Ia pun menyebut momen tersebut sebagai pengalaman yang tak akan pernah dilupakannya, terlebih karena kunjungan Wakil Presiden RI ke Tasikmalaya menjadi yang pertama kalinya ia saksikan secara langsung.
“Meni lemes panangan, teu nyangka pisan. Ngimpi naon abdi tiasa patepang langsung,” ucap Mamay penuh haru.
Kunjungan Gibran Rakabuming Raka membawa kebahagiaan tersendiri bagi warga yang tengah berada di RSUD dr Soekardjo. Di tengah suasana rumah sakit yang biasanya dipenuhi kesedihan, kehadiran Wapres memberi semangat dan harapan baru bagi para pasien dan keluarga.
Usai meninjau fasilitas dan pelayanan RSUD dr Soekardjo, Gibran juga menyempatkan diri menyapa warga Tasikmalaya yang telah menunggu di luar area rumah sakit. Kehadiran putra Presiden ke-7 RI Joko Widodo itu disambut antusias oleh masyarakat. (Rizky Zaenal Mutaqin)

















